15 Agu 2024

Pentingnya Konsumsi Tablet Penambah Darah bagi Remaja Putri agar Terhindar dari Anemia Defisiensi Besi

Create by : @Tim Content Writer PagarRaya'9

 

Tablet Tambah Darah (TTD) merupakan suplemen yang didalamnya terkandung asam folat dan zat besi. Asam folat berfungsi mengurangi anemia megaloblastik selama kehamilan dan masa pertumbuhan. Zat besi dalam tablet tambah darah merupakan salah satu komponen yang penting dalam proses pembentukan hemoglobin di tubuh untuk mengatasi anemia saat menstruasi, hamil, menyusui, serta pada masa pertumbuhan.

    

    Umumnya efek samping dalam pemakaian obat ini adalah Feses berwarna gelap, mual, muntah, dan konstipasi. Namun beberapa efek samping tersebut juga bisa timbul sesuai dengan individu. Orang dewasa dapat mengkonsumsi tablet ini satu kali per hari.

    

    Akan tetapi meskipun mengkonsumsi tablet tambah darah memiliki sejuta manfaat, utamanya para remaja putri menghindari rutinitas ini. Lantas apa yang membuat mereka tidak suka minum tablet tambah darah? Efek samping yang timbul seperti mual, muntah, pusing, dan lemas merupakan beberapa hal yang memfaktori hal tersebut. Itulah mengapa kebanyakan remaja putri malas minum TTD, bahkan sering didapati tablet tambah darah yang masih utuh berserakan di tong sampah.


    Apa yang akan terjadi jika jarang mengkonsumsi tablet tambah darah atau bahkan tidak pernah? Seperti yang telah kita ketahui bahwa tablet tambah darah salah satunya mengandung zat besi yang dapat mencegah anemia, apabila tidak mengkonsumsinya otomatis tubuh akan kekurangan zat besi. Kekurangan zat besi itulah yang kemudian menimbulkan anemia defisiensi besi atau penurunan jumlah sel darah yang sehat dalam tubuh. Anemia defisiensi besi dapat dicegah dengan cara mengkonsumsi makanan yang kaya akan zat besi (daging merah, ikan, gandum), mengkonsumsi suplemen zat besi seperti TTD dan meminum minuman yang mengandung vitamin C.


Manfaat konsumsi tablet tambah darah:

     1. Terhindar dari anemia

Asupan zat besi yang cukup adalah upaya untuk mengurangi resiko anemia.

     2. Tumbuh kembang

Kebutuhan zat besi yang dianjurkan pemerintah bagi remaja putri ialah 15 miligram per hari karena remaja putri memasuki fase tumbuh kembang yang cukup pesat. 

     3. Kemampuan berpikir

Anemia menyebabkan seseorang mengalami penurunan konsentrasi dan mudah melupakan sesuatu. Kondisi ini akan sangat berpengaruh terhadap perkembangan produktivitas anak di sekolah

     4. Untuk hidup yang lebih sehat

Menjalani pola hidup sehat bagaikan investasi jangka panjang, apabila kita memulai hidup sehat mulai dari saat ini maka kita tengah menanam untuk memanen manfaatnya dimasa depan.


Manfaat dari mengkonsumsi TTD memang beragam dan lebih dari yang kita ketahui. Jika jarang mengkonsumsi atau bahkan tidak sama sekali, maka akan berdampak buruk pada kesehatan. 

     1. Anemia

Remaja putri adalah yang paling rentan terkena anemia karena banyak kehilangan darah saat menstruasi. Riskesdas 2013 menunjukan bahwa prevalensi anemia pada perempuan dalam rentang usia 15 tahun sebesar 22,7% sedangkan prevalensi anemia pada ibu hamil sebesar 37,1%. 


     2. Lemah, letih, lesu

Kurangnya asupan zat besi yang cukup mengakibatkan seseorang merasa lemas dan gampang kelelahan. Seseorang yang mengkonsumsi zat besi seperti tablet tambah darah adalah ia yang peduli terhadap kehidupannya disaat ini dan kehidupannya pada 10-20 tahun yang akan datang.


Cerdas dalam memilah dan memilih asupan yang akan memasuki tubuh merupakan bentuk rasa sayang kita terhadap diri kita sendiri. Budayakan minum tablet tambah darah agar terhindar dari resiko serangan berbagai macam penyakit!

Untuk membentuk keturunan yang berkualitas, mulailah dari diri sendiri dari mulai hal yang paling kecil!

Sampai jumpa di artikel selanjutnya!

Penulis : Annisa Meiliani


#AnemiaDefisiensiBesi

#AyoMinumObatPenambahDarah

#DivisiContentWriterBatch9

#PemudaGatraAryaguna

#PagarRayaBatch'9
#PagarRaya 
#Pagaria


Add Comments


EmoticonEmoticon